Pushidrosal Gelar Rapat Staf dan Komando (Rasko) Tahun 2023

Mimbarmaritim.com (Jakarta)

Pusat Hidro-Oseanografi TNI Angkatan Laut (Pushidrosal) menggelar Rapat Staf dan Komando (Rasko) Tahun 2023 bertempat di Lounge room Perwira Mako Pushidrosal, Ancol Timur, Jakarta Utara, Selasa, (21/2/2023).

Komandan Pushidrosal (Danpushidrosal) Laksamana Madya TNI Nurhidayat memimpin sekaligus membuka secara resmi pelaksanaan Rasko yang diikuti oleh Wadanpushidrosal Laksamana Muda TNI Budi Purwanto dan seluruh pejabat utama Pushidrosal.

Kegiatan Rapat Staf dan Komando ini sebagai forum penyampaian pokok-pokok kebijakan pimpinan yang berkaitan dengan implementasi rencana pembinaan kekuatan dan kesiapan operasional TNI Angkatan Laut tahun 2023 dan merupakan tindak lanjut kebijakan Panglima TNI dan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) utamanya terkait dengan Hidro-Oseanografi.

Danpushidrosal dalam penekanannya menyampaikan bahwa sebagai upaya proyeksi program Pushidrosal yang akan dilaksanakan tahun 2023 terdapat pokok-pokok kebijakan diantaranya bidang pengawasan, bidang perencanaan dan anggaran, bidang pamkersamtas, bidang operasi dan latihan, bidang personel, bidang logistik, bidang potmar, bidang pelayanan publik.

Lebih lanjut, Danpushidrosal mengharapkan agar seluruh jajaran Pushidrosal mengoptimalkan dukungan anggaran yang diberikan negara untuk pelaksanaan tugas dan organisasi sesuai program serta hindari potensi terhadap kerugian negara. Penggunaan anggaran untuk program prioritas dan mendesak sesuai Renstra secara tepat output, tepat sasaran, tepat waktu, berdaya guna dan berdampak luas terhadap organisasi.(Red-MM).

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Gambar Twitter

You are commenting using your Twitter account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s